Wahdi Kuspian Ketua Relawan Kemenangan Prabowo Gibran Berkemajuan di Sambas

oleh
Wahdi Kuspian, Ketua Relawan Prabowo Gibran Berkemajuan Sambas

Sambas – Wahdi Kuspian, ditunjuk dan dipercaya menjadi ketua relawan kemenangan Prabowo-Gibran Berkemajuan Kabupaten Sambas. Dia meyakini, pasangan Calon Presiden Prabowo Subianto dan Calon Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka mampu memenangi pemilu 2024 di Kabupaten Sambas.

”Alhamdulilah saya dipercaya untuk menjadi  Ketua Tim Relawan Kemenangan Prabowo-Gibran Berkemajuan Kabupaten Sambas, tentu saya bersama teman-teman relawan akan bekerja maksimal untuk memenangkan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di kabupaten Sambas,“ ujar Wahdi, Jum’at (17/11/2023).

Pria yang pernah menduduki kursi Komisioner KPU Kabupaten Sambas periode 2019-2023 ini juga mengajak masyarakat dan militansi Prabowo dan Gibran untuk bergabung dalam relawan kemenangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

“Dalam kesempatan ini juga saya mengajak masyarakat Kabupaten Sambas untuk bergabung bersama kami untuk berjuang bersama-sama dalam memenangkan pasangan Prabowo-Gibran, silakan kepada masyarakat yang hendak bergabung bisa mendatangi Rumah Kemenangan Prabowo- Gibran Berkemajuan yang beralamat di jalan raya Rambi Desa Saing Rambi kecamatan Sambas,” kata Wahdi.

“Atau bisa juga mengakses media sosial facebook Prabowo Gibran Berkemajuan dengan mengisi form pendaftaran,” sambungnya.

Wahdi menjelaskan, pada pemilihan umum tahun 2024 ini akan didominasi oleh generasi milenial dan Gen Z, tentu dengan momentum ini menurutnya sangat menguntungkan Capres dan Cawapres Prabowo-Gibran.

“Karena Gibran untuk mewakili untuk generasi ini, kami mengajak sebanyak-banyaknya muda mudi untuk memenangkan Prabowo-Gibran di Kabupaten Sambas,” ajak Wahdi.

Wahdi Kuspian mengaku yakin pasangan Prabowo-Gibran yang mampu melanjutkan keberhasilan pembangunan yang sudah dilakukan oleh presiden Jokowi.

“Kami yakin pasangan Prabowo-Gibran mampu melanjutkan keberhasilan pembangunan dan mampu menjaga stabilitas ekonomi menuju Indonesia emas 2045 bersama Indonesia Maju,” kata Wahdi mengakhiri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.